Asus Zenpower Max, Powerbank yang Dapat Mengisi Notebook
Asus Zenpower Max, Powerbank yang Dapat Mengisi Notebook –
Setelah sebelumnya saya sempat mereview tentang Asus zenpower Ultra, kali ini
Asus kembali mendatangkan varian Asus zenpower terbarunya sob.
Yap namanya adalah Asus Zenpower Max, berbeda dengan pendahulunya yang hanya 20.100mAh, Kali ini Asus zenpower max datang dengan kapasitas 26.800mAh !!
Yap namanya adalah Asus Zenpower Max, berbeda dengan pendahulunya yang hanya 20.100mAh, Kali ini Asus zenpower max datang dengan kapasitas 26.800mAh !!
Sama seperti pendahulunya, asus zenpower max juga dibekali
teknologi Qualcomm Quick Charge Technology, yang memungkinkan pengisian baterai lebih cepat dari charger
konvensional biasa.tapi syarat dan ketentuan berlaku sob hehehe. Perangkat yang akan diisi baterainya harus memiliki teknologi yang sama.
ASUS
ZenPower Max mampu mendeteksi perangkat yang juga mendukung fitur Qualcomm
Quick Charge 2.0 yang biasa terdapat pada gadget yang ditanamkan prosesor
Qualcomm. Ketika dua teknologi yang sama tersebut terhubung, kecepatan
pengisian daya pun langsung dioptimalkan sehingga proses charging pun menjadi
semakin cepat.
Pengisian
Lebih Cepat
Oke sekarang saya akan membahas tentang
pengisian dari asus zenpower max yang sangat cepat. Powerbank yang support fast
charging biasanya sangat cepat habis kapasitas baterainya, makanya harus
diimbangi dengan pengisian yang cepat.
meski memiliki kapasitas penyimpanan baterai yang besar, jika
harus diisi kembali dalam waktu yang lama akan sangat percuma. Nah pada asus zenpower max, sudah memiliki adapter yang dapat mengisi
perangkat tersebut dengan cepat. Sobat gaperlu
lagi deh mengisi powerbanknya
hingga semaleman.
Kalo kata
bos Galip hehehe *Piss om “Dengan adapter yang disertakan, ASUS ZenPower Max dapat diisi ulang hingga penuh dalam waktu 5,5 jam saja,”ucap Galip. “Jadi Anda bisa meninggalkannya
ketika ingin beristirahat di dalam hari dan pada pagi harinya, device ini
kembali siap bertempur bersama Anda,” paparnya
Oh iya, sobat gaperlu khawatir nih kalo
Asus zenpower max ini bakal mengalami kelebihan daya yang bisa saja
mengakibatkan kerusakan atau parahnya lagi meledak. Hal itu Berkat fitur ASUS PowerSafe Technology, akan mengamankan perangkat ini dari
voltase yang masuk berlebihan.
Selain itu, masih ada 9 fitur. Antara lain, pengaman temperature,
pengaman arus pendek, pengaman reset, pengaman voltasi keluar berlebihan,
pengaman input reserve direction, pengaman pengisian daya berlebihan, pengaman
voltasi keluar, pengaman cell PTC dan pengaman adaptor
Spesifikasi
Nah untuk spesifikasi lebih jelasnya dari Asus zenpower max,
sobat bisa lihat ditabel dibawah ini. Dijamin lengkap deh.
Main Spec.
|
|
Battery Type
|
Rechargeable
lithium-ion cell
|
Input Power
|
DC
19V/1.75A(Max)
|
Output Power
|
Output
1 & 2(USB-A): DC 5V/2.4A(Max) or 9V/2A or 12V/1.5A
Output 3 (USB-C): DC 5V/3A(Max) or 9V/3A or 12V/3A or 20V/3A Output: 60W (Max) |
Capacities
|
26.800mAh(96Wh)
|
Rating Capacities
|
5V/15.100mAh
or 9V/8.900mAh or 12V/6.700mAh or 20V/3.910mAh
|
Charging Time
|
<5.5hr
with bundled 33W adapter
|
Dimensions
|
222.5 x
42 x 42 mm
|
Features
|
1. High
Luminance LED Flashlight: Press and hold the power botton to turn the
flshlight on/off. Press the power botton twice to adjust the brightness.
2. Premium Accessories Package: (1) 33W adapter, (2) USB-C cable, (3) Micro USB cable, (4) USB-C to DC jack cable, (5) DC jack connectors, (6) Travel pouch |
Safety
|
1.
Temperature protection, 2. Short circuit protection, 3.
Reset protection
4. Input over voltage protection, 5. Output over voltage protection, 6. Input reverse direction protection, 7. Over charge/over discharge protection, 8. Output over current protection, 9. Cell PTC protection, 10. JEITA protection |
Temperature
|
Operating
temperature: 0℃-35℃
|
Weight
|
570g
|
Color
|
Black /
Silver
|
Price
|
Rp1.599.000
|
Oh
iya, kalian bisa membelinya secara
pre-order via gerai-gerai offline mitra distribusi ASUS di harga Rp1.599.000. harga segitu juga
sebanding kok dengan barang yang akan sobat beli.
Kesimpulan
Dengan berbagai macam keunggulan yang diberikan pada
Asus zenpower Max, apalagi dengan powerbank ini bisa mengecas notebook loh. Dan
dijamin awet mudah deh kalo buat ngisi smartphone masa kini. Kapasitasnya aja
26.800mAh hahaha
Apakah asus zenpower Max layak untuk dibeli ?
tergantung dari sobat. Dengan harga yang lumayan tinggi, sekitar 1,5 Juta-an
mungkin untuk sebagian orang sangat amat mahal. Tapi kalau sobat seorang
travelling yang sangat membutuhkan powerbank dengan kapasitas sangat besar, asus
zenpower Max sangat amat cocok broo, saya berani jamin dehh
Sekian dulu untuk artikel asus zenpower Max, jangan
lupa share postingan ini untuk saling berbagi ilmu hheheh, kalau ada
pertanyaan, monggo nanya di kolom komentar, pasti dijawab kok. See You Next Time
Post a Comment for "Asus Zenpower Max, Powerbank yang Dapat Mengisi Notebook"