Indocomtech 2019 Hadir Kembali, Surganya Para Pecinta Teknologi dan Games
Indocomtech 2019 – inovasi
dibidang teknologi gaada habis-habisnya. Setiap tahun selalu muncul “sesuatu”
hal yang membuat kita semakin penasaran. Termasuk saya, saya pecinta teknologi
terkhususkan smartphone dan notebook. Hampir setiap bulan pasti ada saja smartphone
yang di launching
Nahh di indocomtech 2018 saya sempat membeli sebuah
smartphone guys, maklum #khilaf karena ada promo-promo menarik, terutama sih
diskon hahaha. Nahh ditahun ini saya ingin membeli sesuatu lagi nihh. Tapi sebuah
notebook. Apakah barang tersebut ada di Indocomtech ? semoga ada hehehe #Khilaf
Tapi apakah sobat tahu apa itu Indocomtech ?
Indocomtech adalah ajang pameran teknologi informasi dan
komunikasi terbesar di Indonesia, dan tahun ini kembali diselenggarakan di Jakarta Covention Center (JCC). Pameran ini
berlangsung mulai dari 30 Oktober – 3 November 2019. Dengan tema 'Never Stop
Exploring', pameran ini bakal menghadirkan tren-tren teknologi masa depan dari sejumlah vendor teknologi dari dalam dan
luar negeri.
Sobat mau mencari apaan ? semua ada disini so, Nihh yee saya
sebutin, Smartphone, Camera, CCTV, Gaming gear, TV, audio camera, aksesoris,
bahkan teknologi Artificial Intelligence (AI). Soo teknologi apalagi
yang kurang. Semua ada di Indocomtech 2019
Selain melihat-lihat pameran teknologi terbaru, sobat juga
bisa menambah ilmu pengetahun melalui workshop-workshop yang ada di main hall
JCC lohh, seperti ini ‘potensi industry game untuk ekonomi negara’ dan pastinya
masih banyak workshop lainnya. Jadi terus pantengin Instagram @indocomtech yaa
Kenapa dijudul saya cantumkan ‘surganya para pecinta games’
? inilah tempat terbaik para gamers untuk membuild ataupun membeli laptop
gaming guys, dengan harga yang murah serta cashback
lohh. Sobat juga bisa langsung nyobain laptop gaming impian disiniii.. Dan
bakal banyak kompetisi games di berbagai booth di Indocomtech. Jadi buktikan
skill dan keahlian bermain games kalian disini!!!!
Indocomtech 2019 ini terasa sangat special untuk para gamers guys! Karena
di tahun ini tournament internasional OMEN Challenger Series 2019 yang mempertandingkan
games Counter Strike : Global Offensive
(CS : GO). Tournament ini melibatkan 12 negara di di Asia Pasifik dan Oseania. Komitmen ini juga didukung oleh
seri gaming terbaru HP Omen (baca: Omen 15, Omen X 2S, HP Pavilion 15)
Tournament ini juga akan menyuguhkan berbagai
hiburan. seperti kompetisi cosplay, penampilan dari Weird Genius,
serta promo spesial untuk laptop dan aksesoris gaming HP untuk semua pengunjung
Indocomtech.
Okee saya masih ada info menariknya buat sobat yang
berbelanja minimal Rp500.000 akan mendapatkan kupon doorprize yang akan diundi
pada akhir pameran demi mendapatkan hadiah menarik. Penasaran hadiah nya ???
hadiah nya adalah 3 unit HP Samsung Galaxy A10 dan 1 unit laptop ASUS ROG
Strix G G531 *KErenn bingo
*Panggilan kepada Vlogger* yaa di Indocomtech 2019 kali ini akan
ada Vlog competition yang bertemakan “never stop exploring” yang berhadiah 1
buah laptop + uang tunai yang hanya untuk satu orang lohh… untuk syarat dan
ketentuannya bisa dibaca di www.indocomtech.net
Menarik banget kan Indocomtech 2019 ini. Lalu berapa harga
masuknya ?? untuk hari rabu dan kamis Rp25.000 sedangkan jumat – minggu Rp30.000
wahh murah banget dong. Dengan beragam benefit serta lomba yang menarik, dijamin.
Tiket masuk segitu akan terbayar dengan kepuasan
Sooo, kalau saya di Indocomtech 2019 ini ingin membeli
sebuah notebook. Bagaimana dengan sobat ? coba ceritakan dibawah. Kali aja kita
samaan hehehe
Post a Comment for "Indocomtech 2019 Hadir Kembali, Surganya Para Pecinta Teknologi dan Games"